Kamera D-SLR SONY Terbaru A390 dan A290 Keren Bos




Sekitar tahun kemarin Sony telah memunculkan produk kamera D-SLR yaitu seri A230, A330, dan A380. Saat ini Sony kembali memperkenalkan sepasang kamera D-SLR terbaru yaitu A290 dan A390. Kedua kamera ini ditujukan bagi pembeli kamera D-SLR yang baru dan keduanya memiliki 14.2 CCD sensor. A390 memiliki Quick AF Live View yang memperlihat preview dari LCD. A390 dan A290 memiliki sensor shake system dan antis dust coating pada sensor untuk memastikan kebersihan dari sensor. Kamera ini memiliki SteadyShot di dalamnya untuk mengurangi blur ketika memotret dan image dapat disimpan dalam RAW, RAW + JPEG, JPEG Fine dan format JPEG Normal.Sony A390 dan A 290 menggunakan lensa Sony Alpha dan compatible dengan lensa Minolta dan lensa Konica Minolta AF. Sistem autofocus menggunakan fase deteksi TTL dan memiliki 9 poin focus.

Sensitivitas ISO berkisar dari ISO 100 sampai ISO 3200 dan shutter speed dari 30 sampai 1/4000 detik dalam 1/3 EV steps. Terdapat beberapa white balance modes termasuk automatic dan manual dengan 7 tahapan. Kedua kamera memiliki fitur-fitur yang telah disebutkan di atas. Perbedaan utama adalah kamera A390 memiliki 0.74x magnification viewfinder sedangkan pada A290 memiliki 0.83x magnification viewfinder.

Continous shooting pada kedua kamera adalah 2.5 fps ketika menggunakan viewfinder; A390 dapat memotret 2fps ketika mengunakan Live View. Pada mode JPEG, continous shoot hanya terbatas pada jumlah penyimpanan yang ditawarkan. RAW mode membatasi continous shoot menjadi 6 frame dan pada RAW + JPEG anda dapat memotret hanyak 3 continous frame. Keduanya memliki NP-FH50 lithium battery dan memiliki mini HDMI connectors. Baterai dapat digunakan sampai dengan 500 shoots.

Ukuran A390 128.1 x 97.1 x 83.5mm dan berat 497g, ukuran A290 128.1 x 97.1 x 79.6mm dan berat 456g, kedua berat ini adalah tanpa baterai..Berdasarkan DPReview A390 aka dijual dengan harga $600 atau sekitar Rp 5.500.000 dan A290 akan dijual dengan harga $500 atau sekitar Rp.4.600.000.

Keduanya akan dipasarkan bulan depan rencananya. Diasumsikan kedua harga di atas sudah termasuk seperangkat lensa namun hal ini belum dipastikan karena belum ada info lebih lanjut.

sumber : http://www.beritateknologi.com
Read more

Samsung SP-M100 Keren Banget




Samsung meluncurkan produk SP-M100 sistem cordless phone di Korea yang hadir dengan layar sentuh 7 inci dan juga dapat digunakan sebagai frame foto digital. Samsung SP-M100 memiliki memori internal 2 GB dan USP port, serta SD card slot untuk upgrade memori.

Layar sentuh SP-M100 memampukan pengguna untuk menambahkan foto di daftar kontak dan menelpon dengan menyentuh foto dari orang tersebut. Perangkat ini tersedia dalam warna hitam/putih. Harga dari Samsung SP-M100 adalah 289.00 Won atau sekitar Rp 2.200.000. Tambahan handset (SP-M100HWH) dengan harga 91 Won atau mendekati 700 ribuan rupiah.

sumber :http://www.beritateknologi.com
Read more

Tips Lindungi Akun YM & Facebook dari Pembajakan



Artis Jajang C Noer kecolongan. Akun Yahoo Messenger (YM) dan Facebook miliknya dibobol oleh orang tak dikenal. Tidak hanya itu, sejumlah rekan Jajang sempat dimintai uang oleh sang pelaku. Bagaimana cara menghindarinya?

Menurut analis antivirus dan keamanan komputer dari PT Vaksincom, Alfons Tanujaya, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan soal pengamanan akun milik pribadi. Terutama terkait kepemilikan kata sandi atau password.


"Kalau saya lihat kemungkinan Mbak Jajang passwordnya one far all. Ini yang perlu diperhatikan, nanti kalau dapat password yahoo, dapat semua. Poin pertama, hindari menggunakan password yang sama untuk account berbeda," jelas Alfons saat berbincang dengan detikcom.

Alfons menambahkan, jika pengguna akun kesulitan untuk mengingat kata sandi, maka diperlukan sebuah aplikasi khusus sebagai pengingatnya. Ada program password reminder yang bisa diunduh gratis dari Windows sebabai alternatif solusi masalah ini.

"Kita hanya perlu tahu password reminder itu. Nanti tinggal di copy-paste saja misalnya untuk yahoo, twitter, mail server, hotspot, internet banking dan lain-lain," tambahnya.

Tidak hanya itu, Alfons juga mengingatkan agar masyarakat membuat sebuah akun email dengan domain sendiri. Menurut dia, akun email gratis seperti Yahoo, Gmail dan lainnya cukup beresiko mengalami pembajakan.

"Selain itu, gantilah password secara berkala dan dengan baik dan benar. Jangan cuman berkala, tapi perhatikan keadaan sekeliling juga saat mengganti password atau nomor pin," tutupnya.

Sebelumnya, artis Jajang C Noor, istri almarhum Chrisye, Damayanti Noor dibajak akun YM-nya. Modus yang digunakan sang pelaku adalah berpura-pura sebagai pemilik akun dan meminta uang kepada sejumlah rekan di akun tersebut. Pelaku mengaku kesulitan uang dan meminta ditransfer segera.
sumber : http://www.detikinet.com
Read more

Kacamata TV 3D Rumahan Keren



Teknologi TV 3D kini sedang marak dikembangkan. Sayangnya konsumen belum bisa menikmati kacamata khusus 3D tersebut secara gratis bagi TV rumahan. Sabarlah karena di 2015, semua kacamata 3D diyakini bakal gratis.


Hal tersebut kini sedang diupayakan oleh lembaga Taiwan bernama Industrial Technology Research Institute (ITRI). ITRI adalah lembaga riset Taiwan yang sedang getol-getolnya melakukan riset lanjutan teknologi kacamata 3D. Selain nantinya bakal bisa dinikmati di semua TV rumahan, kacamata 3D generasi lanjutan ini pun juga gratis.

Dalam risetnya ITRI menggunakan teknologi bernama parallax barrier. Dikutip detikINET dari Techradar, Kamis (3/6/2010), ITRI mendemokan TV 3D sebesar 42 inchi dengan kacamata tersebut. Diharapkan produk ini sudah bisa dinikmati semua kalangan di 2015.

Permasalahan utama yang ada pada teknologi parallax barrier ini adalah, pengguna harus menyeting satu titik secara manual terlebih dahulu, untuk menikmati tampilan secara 3D. Sebagai informasi, parallax barrier ini adalah teknologi yang juga digunakan pada Nintendo 3DS. ( fw / ash )
source: http://www.detikinet.com
Read more
 

Pengikut