Kamera D-SLR SONY Terbaru A390 dan A290 Keren Bos




Sekitar tahun kemarin Sony telah memunculkan produk kamera D-SLR yaitu seri A230, A330, dan A380. Saat ini Sony kembali memperkenalkan sepasang kamera D-SLR terbaru yaitu A290 dan A390. Kedua kamera ini ditujukan bagi pembeli kamera D-SLR yang baru dan keduanya memiliki 14.2 CCD sensor. A390 memiliki Quick AF Live View yang memperlihat preview dari LCD. A390 dan A290 memiliki sensor shake system dan antis dust coating pada sensor untuk memastikan kebersihan dari sensor. Kamera ini memiliki SteadyShot di dalamnya untuk mengurangi blur ketika memotret dan image dapat disimpan dalam RAW, RAW + JPEG, JPEG Fine dan format JPEG Normal.Sony A390 dan A 290 menggunakan lensa Sony Alpha dan compatible dengan lensa Minolta dan lensa Konica Minolta AF. Sistem autofocus menggunakan fase deteksi TTL dan memiliki 9 poin focus.

Sensitivitas ISO berkisar dari ISO 100 sampai ISO 3200 dan shutter speed dari 30 sampai 1/4000 detik dalam 1/3 EV steps. Terdapat beberapa white balance modes termasuk automatic dan manual dengan 7 tahapan. Kedua kamera memiliki fitur-fitur yang telah disebutkan di atas. Perbedaan utama adalah kamera A390 memiliki 0.74x magnification viewfinder sedangkan pada A290 memiliki 0.83x magnification viewfinder.

Continous shooting pada kedua kamera adalah 2.5 fps ketika menggunakan viewfinder; A390 dapat memotret 2fps ketika mengunakan Live View. Pada mode JPEG, continous shoot hanya terbatas pada jumlah penyimpanan yang ditawarkan. RAW mode membatasi continous shoot menjadi 6 frame dan pada RAW + JPEG anda dapat memotret hanyak 3 continous frame. Keduanya memliki NP-FH50 lithium battery dan memiliki mini HDMI connectors. Baterai dapat digunakan sampai dengan 500 shoots.

Ukuran A390 128.1 x 97.1 x 83.5mm dan berat 497g, ukuran A290 128.1 x 97.1 x 79.6mm dan berat 456g, kedua berat ini adalah tanpa baterai..Berdasarkan DPReview A390 aka dijual dengan harga $600 atau sekitar Rp 5.500.000 dan A290 akan dijual dengan harga $500 atau sekitar Rp.4.600.000.

Keduanya akan dipasarkan bulan depan rencananya. Diasumsikan kedua harga di atas sudah termasuk seperangkat lensa namun hal ini belum dipastikan karena belum ada info lebih lanjut.

sumber : http://www.beritateknologi.com

0 komentar:

Posting Komentar

 

Pengikut